DAUR SUBUR adalah sebuah platfrom seni sebagai studi mengenai kebudayaan yang berkembang di masyarakat pertanian, di Solok secara khusus dan Sumatera Barat secara umum. Daur Subur berupaya menggali aspek pengetahuan dari beragam perisitiwa kebudayaan masyarakat pertanian, kerbelangsungannya, dan meresponnya untuk memahami persoalan hari ini. Studi ini digagas oleh Komunitas Gubuak Kopi sejak tahun 2017, melibatkan partisipan dari berbagai komunitas, latar belakang ilmu, dan disiplin seni.
Proyek Daur Subur (2017-now)
Lapuak-lapuak Dikajangi (2017-now)
Lapuak-lapuak Dikajangi adalah proyek seni turunan dari platform Daur Subur, yang secara spesifik menggali nilai-nilai kearifan lokal yang relevan dalam konteks Sumatera Barat hari ini, dan direspon dan ditransformasi melalui praktik seni berbasis media.
Kurun Niaga (2019-now)
Kurun Niaga adalah proyek seni turunan dari platform Daur Subur. Proyek ini digagas pada tahun 2019, menelusuri arsip-arsip dan narasi sejarah, mengenai distribusi dan persilangan budaya masyarakat pertanian di Sumatera Barat, sebagai alternatif melihat persoalan hari ini, di lingkup lokal.