SINEMA POJOK: ROLLER COASTER & POSTCARD FROM THE ZOO

Sabtu ini (16/Juli/2016) Komunitas Gubuak Kopi melalui program penayangan reguler filem non-komersil SINEMA POJOK, akan menghadirkan dua filem Edwin di Gallery Gubuakkopi, Solok.
Pertama, “Roller Coaster” salah satu bagian dari kompilasi filem pendek BELKIBOLANG (2010) yang berdurasi 9 menit.Filem ini bercerita tentang sepasang sahabat yang telah lama bersama. Mereka tahu segala cerita pribadi atau masalah satu sama lain. Kali ini disebuah kamar mereka menantang kedekatan mereka untuk saling melihat ketelanjangan mereka. Suasana semakin tegang, dan tanpa mereka sadari waktu telah berakhir.

vlcsnap-2016-07-09-18h06m21s40
Pada filem kedua, ada “Postcard From the Zoo”, salah satu filem panjang Edwin juga telah diputar diberbagai vestival Internasional. Filem ini berdurasi 97 menit, diproduksi tahun 2012. Bercerita tentang Lana kecil berusia tiga tahun saat ayah menelantarkannya di kebun binatang. Dibesarkan oleh seorang pelatih jerapah, kebun binatang adalah satu-satunya dunia yang ia ketahui. Saat seorang pesulap muncul di kebun binatang, Lana jatuh cinta, keluar dari kebun binatang, dan membuka dirinya untuk sebuah petualangan. Di jalan-jalan Jakarta dia membantu pertunjukan sulap dan menjual obat, sampai diminta menghibur di Planet Spa. Tiba-tiba sang pesulap menghilang. Lana ditinggal sendiri. Ia dilatih menjadi pemijat dan menjadi populer di kalangan pelanggan panti pijat itu. Namun, ia merasakan ada yang hilang dari dirinya. Ia kembali ke tempat di mana ia pernah ditelantarkan.
Filem ini tayang perdana sedunia berlangsung di Berlinale (Internationale Filmfestspiele Berlin atau Berlin International Film Festival) dengan judul Kebun Binatang. Filem pertama Indonesia yang masuk seksi kompetisi festival bergengsi itu.
20126625_7_IMG_FIX_700x700kebun-binatang
Filem ini didanai oleh Torino Film Fund, Hubert Bals Fund, Goteberg International Film Festival Fund, Sundance Institute, Sundance Institute/Doris Duke Foundation for Islamic Art Grant Cinemart, Asian Project Market, L’Atelier Cinefondation.
Didistribusikan di Indonesia melalui komunitas pecinta filem.
 
Jangan lewatkan!
Sabtu, 16 Juli 2016
20.00 wib
Di Gallery Gubuakkopi
Jln. Yos Sudarso, No 427, Kampung Jawa, Kota Solok.
Donasi minimal Rp. 10.000 untuk dua filem.
NB: hanya untuk 21 tahun keatas.

*Sebagian donasi diberikan untuk produser & distributor, dan sisanya untuk peningkatan kenyamanan menonton.

*Penayangan ini terselenggara atas kerjasama Komunitas Gubuak Kopi &dan jaringan distribusi filem non-komersil Kolektif Film


Tentang Edwin

Edwin, lahir di Surabaya, Jawa Timur pada 24  April 1978. Menyelsaikan diploma (D3) Desain Grafis Universitas Kristen Petra Surabaya, dan tidak menyelesaikan pendidikan filemnya Institut Kesejenian Jakarta. Pada tahun 2005, karyanya berjudul Kara, Anak Sebatang Pohon masuk dalam sesi  Director’s Forthnight pada Festival Film Cannes di Perancis. Pada tahun yang sama filem Dajang Soembi, Perempoean Jang Dikawini Andjing, Juara Kedua  filem pendek pada festival Jiffest Short Film Competition 2005. Pernah menjadi partisipan dalam Berlinale Talent Campus, Berlin Film Festival, Jerman. Mengikuti Asian Film Academy, Pusan Film Festival, Korea Selatan. Trip to the Wound diundang pada sesi kompetisi Clermont-Ferrand, Perancis. Hulahoop Soundings merupakan proyek yang dibiayai oleh Rotterdam Film Festival  dalam program “Meet the Maestro”, sebuah programTribute untuk Coen Brothers” (Joel dan Ethan Coen—red).

Filemografi 2002: A Very Slow Breakfast (16mm, 5 mins 40 secs) 2004: Dajang Soembi: Perempoean Jang Dikawini Andjing (Dajang Soembi: The Woman who is Married to a Dog) (16mm, 7 mins) 2005: Kara, Anak Sebatang Pohon (Kara, Daughter of a Tree) (35mm from 16mm/DV, 9 mins) 2006: A Very Boring Conversation (16mm, 9 mins) 2006: Nyanyian Negeri Sejuta Matahari (Songs from Our Sunny Homeland) (video documentary, 63 mins) 2007: Trip to the Wound (mini-DV, 7 mins) 2007: Misbach, Di Balik Cahaya Gemerlap (video documentary, 35 mins) 2008: Hulahoop Soundings (mini-DV, 7 mins) 2008: Babi Buta Yang Ingin Terbang (Blind Pig Who Wants to Fly) 2010: Belkibolang (salah satu Episiode) 2011:Kebun Binatang (Postcards From The Zoo)

Penghargaan 2005: Filem Pendek Terbaik Festival Film Indonesia (FFI), Kara, Anak Sebatang Pohon 2009: FIPRESI Award, Rotterdam International Film Festival, Babi Buta Yang Ingin Terbang 2009: Silver Prize, Festival des 3 Contintents, Nantes, Perancis, Babi Buta Yang Ingin Terbang 2010: Jury Special Mention, Singapore International Film Festival,Babi Buta Yang Ingin Terbang


Trailer “Postcard From the Zoo”

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.